KASKUS.EditorAvatar border
TS
KASKUS.Editor
[Success Stories] Dari Biji Mahoni, Bisa Beli Rumah, Gan!


Haloha Agan dan Aganwati!

emoticon-Maluemoticon-Malu emoticon-Malu

Bulan ini Success Stories bakal ngebahas tentang seller yang sukses memulai karir bisnisnya di KASKUS. Tapi bisnisnya kali ini enggak sembarangan, Gan! Agan yang satu sukses berjualan Biji Mahoni. Kabarnya nih, doi sukses sampai bisa beli rumah seharga 650 juta. Wow! Yuk, sama-sama kita cekidot, Gan!

emoticon-Ngacir emoticon-Ngacir emoticon-Ngacir




1. Halo Gan, siapa nama lengkap agan dan lagi sibuk apa sekarang?
Nama saya Noor Lintang Anggraeni Irawadi. Lagi sibuk ekspor biji mahoni dan pasak bumi. Dan sibuk mengawasi kualitas barang, karna musim hujan barang mudah rusak jadi perlu QC yang lebih sering dan teliti.


2. Lokasi Agan dimana dan sudah berapa lama berkecimpung di FJB Kaskus?
Saya di Jogja tepatnya di daerah Sleman. Jadi seller FJB aktif sejak pertengahan 2011 (antara mei atau Juni, agak lupa gan hehe)

3. Mengapa memilih usaha biji mahoni?
Karna belum ada pemainnya. Jadi bisa monopoli perdagangan. Sekarang saya juga jual banyak produk lain. Selain itu karna saya lokasinya di Jogja yang terkenal sebagai kota batik dan jamu. Dulu jualan batik juga sih, tapi kurang jalan. emoticon-Malu (S)Jadi ya yang lanjut herbal utamanya biji mahoni.



4. Ceritain dong perjalanan agan kenapa bisa jualan biji mahoni?
Saya mulai jualan di KASKUS sejak umur 16 tahun (Mei 2011).
Saya berjualan barang yang tidak pernah dijual sebelumnya di internet yaitu daun2an kering (jamu)Saya jual macam2 herbal. Awalnya jual jati cina, daun ungu, kunir putih, dll. Tapi yang paling laku biji mahoni dan karna komoditi ini sangat dibutuhkan di China. Jadi yaaa sekarang utamanya jual biji mahoni emoticon-Big Grin

5. Apa sih kegunaan biji mahoni gan? Selain buat kesehatan, ada manfaat lain gak dari biji mahoni?
Untuk bahan baku herbal obat china. Terutama diabetes dan darah tinggi. Mahoni di china itu sangat mahal lo emoticon-Big Grin per kg sekitar 60 USD. Setau saya minyak biji mahoni bisa dipakai sebagai bahan kosmetik (kecantikan). emoticon-Kiss (S)



6. Seberapa besar pasar biji mahoni di Indonesia dan seperti apa persaingannya?
Satu tahun belakangan ini permintaan mahoni melonjak. Persaingan mulai ada pesaing tapi saya masih bisa mempertahankan target penjualan dengan cara terus cari pelanggan dari berbagai negara dan jaga kualitas.

7. Apakah bisnis ini menjadi bisnis pertama agan atau pernah bermain di dunia bisnis sebelumnya?
Iya ini bisnis pertama saya emoticon-Big Grinbisnis ini saya mulai tepat setelah saya lulus SMA (waktu itu saya masih umur 16 tahun). emoticon-Malu (S)




8. Dari bisnis biji mahoni ini, agan udah punya berapa karywan?
Dari bisnis biji mahoni ini, saya sudah punya 23 karyawan. Mulai dari pengupas mahoni, packing, penggiling, dan lain-lain.

9.Untuk memotivasi Kaskuser, berapa kisaran omzet Biji Mahoni tiap bulannya? Dan apa saja yang sudah agan capai dari bisnis ini?
Omzet paling besar 1 bulan +- 150 juta dengan laba 80juta bersih.
Tahun lalu, Oktober 2013 saya beli rumah seharga 630juta saat saya masih berumur 18 tahun.

Biji mahoni membawa saya go international, terutama Hongkong dan China. Berkat KASKUS, tahun lalu tepatnya oktober 2013 saya berhasil beli rumah di tengah kota Jogja seharga 650 juta emoticon-Smilie



Padahal awal saya berjualan omset bulan pertama saya hanya 50 RIBU loh emoticon-Malu (S)benar2 peningkatan yang amat pesat sejak kenal KASKUS. Sekarang, penghasilan bersih saya perbulan sekarang 20-60juta. Terimakasih KASKUS emoticon-Kiss (S)

10. Mengapa Agan membuka lapak di KASKUS? Apakah Agan memiliki lapak offline, workshop atau lapak online diluar KASKUS?
Karena KASKUS memiliki SEO Google yang baik dan saya mendapatkan pembeli2 dari China itu, ya dari KASKUS.

Saya tidak punya toko offline semua hanya online. Offline hanya ada gudang emoticon-Smilie pelanggan boleh cek gudang langsung untuk cek kualitas barang.

11. Apa pengalaman lucu atau unik yang pernah dialami Agan selama berjualan di KASKUS?
Pengalaman yang pernah saya alami adalah saat saya kaget tiba2 dapet orderan ratusan juta dari KASKUS akhir tahun lalu emoticon-Big Grin semua itu ya dari KASKUS.
Thanks KASKUS! emoticon-Kiss

12. Bagi tips untuk KASKUSer dong, gimana caranya jadi seller sukses di KASKUS emoticon-Big Grin
Tips dari ane biar sukses jualan di KASKUS adalah jangan pernah menipu, jaga kualitas, dan ramah sama pelangga. emoticon-Malu (S)



13. Apa harapan dan gambaran agan buat bisnis biji mahoni 3 tahun ke depan?
Saya berharap biji mahoni bisa menembus pasar Amerika dan Eropa. Serta menguasai pasar mahoni di China.

14. Terima kasih Gan atas waktunya, sukses terus untuk Biji Mahoni-nya!
Sama-sama! Sukses untuk kita semua emoticon-Big Grinjangan pernah menyerah untuk meraih mimpi.

Thank Aganwati, Noor!
emoticon-Shakehand2emoticon-Shakehand2 emoticon-Shakehand2


Nama: Noor Lintang Anggraeni Irawadi
Username: senoya
Ngaskus Sejak: 2007
Lapak: Biji Mahoni
Diubah oleh KASKUS.Editor 28-11-2016 06:49
BABEINDONESIA19
BABEINDONESIA19 memberi reputasi
2
176.9K
1.2K
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
The Lounge
The Lounge
icon
922.6KThread81.9KAnggota
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.