Kaskus

Entertainment

CoolXtiaNAvatar border
TS
CoolXtiaN
Rekomendasi 7 Smartphone Spesifikasi Tinggi dengan Harga Murah

Quote:


Rekomendasi 7 Smartphone Spesifikasi Tinggi dengan Harga Murah

 Rekomendasi 7 Smartphone Spesifikasi Tinggi dengan Harga Murah


Menentukan smartphoneyang akan dibeli merupakan pilihan yang sangat sulit. Mengingat saat ini berbagai macam merk dan versi smartphone sangat banyak beredar di pasaran, khususnya di Indonesia. Hal yang menjadi pertimbangan pengguna dalam membeli smartphone adalah spesifikasi, fitur dan harga. Namun hal yang lebih menjadi pertimbangan pengguna adalah harga sesuai dengan budget, jika bisa harga paling terjangkau namun memiliki spesifikasi yang setara dengan kualitas yang diberikan.

Membeli smartphone dengan spesifikasi tinggi yang dibandrol dengan harga selangit mungkin tidak akan sulit. Nah, apabila ditanya mengenai smartphone dengan harga murah namun memiliki spesifikasi tinggi atau yang sesuai dengan harga yang dibayarkan dan kebutuhan inilah yang menjadi tantangan bagi calon pembeli. Pada ulasan ini kru KotGa akan menjelaskan mengenai smartphone yang memiliki spesifikasi tinggi namun dibandrol dengan harga murah dimana gamers bisa menggunakan smartphone tersebut untuk bermain game mobile yang cukup berat dan aplikasi pendukung lain yang populer di kalangan pengguna smartphone.

 Rekomendasi 7 Smartphone Spesifikasi Tinggi dengan Harga Murah
Artikel ini terbatas pada smartphone berbasis Android karena produk dengan sistem operiasi iOS hanya diproduksi oleh Apple sehingga pengguna tidak perlu bingung untuk memiliki produk mana yang harus dibeli. Selain itu kru KotGa juga tidak membahas mengenai Windows Phone karena di Indonesia ini, smartphone dengan sistem operasi tersebut masih di kuasai oleh satu perusahaan saja yaitu NOKIA sehingga pengguna juga tidak perlu repot untuk memilih jenis smartphone yang diinginkan.

ASUS Zenfone


Smartphone berutan ASUS ini menjadi primadona karena spesifikasi yang cukup tinggi, namun dibandrol dengan harga yang "miring". Terdapat 3 jenis Zenfone yang beredar yaitu Zenfone 4, 5 dan 6. Tentu saja ada perbedaan antara ketiga jenis Zenfone tersebut dimana yang paling mencolok adalah dari faktor ukuran (dimensinya). Namun Zenfone yang paling kru KotGa rekomendasikan adalah Zenfone 4 dan 5, namun bagi Kotakers yang memiliki budget lebih besar bisa membeli Zenfone 6 dengan harga yang paling mahal.

 Rekomendasi 7 Smartphone Spesifikasi Tinggi dengan Harga Murah

Spoiler for "Zenfone":



NOKIA X

Smartphone pertama NOKIA dengan sistem operasi Android ini merupakan primadona bagi penggemar Android dengan harga terjangkau saat ini dimana smartphone yang tidak menggunakan layanan dari Google Play ini dibandrol dengan harga IDR 1,6 Juta. Pengguna NOKIA X dapat menggunakan layanan dari NOKIA Store untuk mendapatkan aplikasi atau game yang diinginkan. Keunggulan dari platform khusus NOKIA tersebut adalah pengguna bisa membayar aplikasi dengan menggunakan pulsa.

 Rekomendasi 7 Smartphone Spesifikasi Tinggi dengan Harga Murah

Spoiler for "Nokia X":



Motorola Moto G

Mungkin smartphone merk Motorola tidak begitu populer di pasar Indonesia saat ini, padalah ada satu produk smartphone Motorola yang sangat menarik untuk dimiliki gamers karena spesifikasinya tinggi dan harganya pun terjangkau yang dinamakan Motorola Moto G. Smartphone dengan sistem operasi Android 4.3 Jelly Bean dan bisa diperbarui hingga Android 4.4.2 KitKat ini memiliki dimensi panjang 129.9 mm, lebar 65.9 mm dan ketebalan 6.0-11.6 mm, dimana Moto G memiliki berat sebesar 143 gram.

 Rekomendasi 7 Smartphone Spesifikasi Tinggi dengan Harga Murah

Spoiler for "Moto G":


Xiaomi RedMi Note

Smartphone ini dijuluki "Apple dari China". Mungkin agak mengejutkan apabila pengetahui sebuah smartphone spesifikasi tinggi dengan prosesor octa-core MediaTeks 1,4 GHz dibandrol seharga USD 130 di China dan SGD 169 di Singapura atau setara dengan IDR 1,4 Juta. Selain itu, RedMi juga menggunakan kamera utama berkekuatan 13MP, lampu flash dan kamera depan berkekuatan 5MP yang sangat cocok untuk selfie dan video call.

 Rekomendasi 7 Smartphone Spesifikasi Tinggi dengan Harga Murah

Spoiler for "Redmi":


SONY Xperia M

Salah satu produk smartphone dari SONY yang kru KotGa rekomendasikan adalah Xperia M dimana smartphone dengan ukuran display touchscreen 4 inci (480x854 pixels, 245 ppi) dan dilengkapi juga dengan fitur anti-gores. Dimensi Xperia M cukup mungil yaitu panjangh 124 mm, lebar 62 mm dan ketebalan 9.3 mm, dengan berat sekitar 115 gram.


 Rekomendasi 7 Smartphone Spesifikasi Tinggi dengan Harga Murah

Spoiler for "Xperia M":



Lenovo S920

Smartphone dengan prosesor quad-core 1.2GHz MediaTek ini diperkuat dengan 1GB RAM dan internal storage sebesar 4GB yang bisa diperbesar hingga 32GB dengan micro-SD. Dengan kekuatan kamera sebesar 8MP dan kamera depan 2MP untuk selfie dan video call, Lenovo S920 merupakan smartphone dengan spesifikasi cukup tinggi dengan harga yang terjangkau, sekitar IDR 2,35 Juta.

 Rekomendasi 7 Smartphone Spesifikasi Tinggi dengan Harga Murah

Spoiler for "S920":



Huawei Honor 3C

Memiliki dimensi panjang 139.5 mm, lebar 71.4 mm dan ketebalan 9.2 mm. Berat smartphone ini hanya mencapai 140 gram dengan ukuran display touchscreen 5 inci (720x1280 pixels, 294 ppi) membuat kesan ketika menggenggam smartphone ini terasa cukup besar. Namun hal yang cukup biasa apabila dibandingkan dengan ukuran dari smartphone berkelas zaman sekarang.

 Rekomendasi 7 Smartphone Spesifikasi Tinggi dengan Harga Murah

Spoiler for "Honor 3C":


Demikianlah ulasan kru KotGa mengenai smartphone berbasis Android dengan spesifikasi tinggi namun dibandrol dengan harga yang terjangkau, atau lebih miring dibandingkan dengan para kompetitornya. Dari sekian banyak smartphone Android yang sudah kru KotGa jelaskan, manakah yang menjadi idaman Kaskuser?

SUMBER


UPDATE
OnePlus One, Smartphone Rancangan Mantan Presiden OPPO dengan Spesifikasi Tinggi dan Harga Murah


 Rekomendasi 7 Smartphone Spesifikasi Tinggi dengan Harga Murah
Beberapa waktu yang lalu kru KotGa telah merilis artikel yang berisi 7 rekomendasi smartphone Android spesifikasi tinggi yang dibandrol dengan harga murah. Nah, kali ini kru KotGa mendapatkan informasi bahwa ada satu lagi smartphone Android dengan spesifikasi sangat tinggi, berkelas premium namun tetap dibandrol dengan harga yang jauh lebih mudah dibandingkan dengan produk kompetitor.

Smartphone berkekuatan 3GB RAM ini diproduksi oleh perusahaan startup OnePlus yang didirikan oleh mantan Presiden OPPO, Pete Lau dengan nama produk OnePlus One dimana smartphone tersebut juga diperkuat dengan prosesor 2.5GHz Snapdragon 801. Ukuran display touchscreen 5.5 inci (1080p) yang dilengkapi juga dengan kamera belakang berkekuatan 13MP dan kamera depan 5MP semakin membuat smartphone ini semakin menggiurkan, apalagi bagi pengguna yang hobi selfie.

 Rekomendasi 7 Smartphone Spesifikasi Tinggi dengan Harga Murah
Smartphone yang mengadopsi user interface minimalis, hasil modifikasi Android yang dinamakan CyanogenMod 11S ini menggunakan material magnesium untuk rangkanya sehingga beratnya pun cukup ringan, 162 gram saja dimana dengan ketebalan 8.9 mm dan sudut-sudut permukaan yang tumpul membuat bentuknya pun sangat ergonomis.

Masih belum puas dengan spesifikasinya, kekuatan baterai OnePlus One adalah Li-Po 3100 mAh. Ingin mengetahui lebih detail mengenai smartphone asal China ini, yuk nonton video-nya di bawah ini.


Harga yang dibandrol untuk OnePlus One adalah USD 299 untuk versi storage 16GB, atau varian lain dengan storage sebesar 64GB ini dibandrol dengan harga USD 349 per unit. Rencananya OnePlus One akan dirilis di negara Amerika, Kanada, Inggris, Hongkong, Taiwan dan beberapa negara Eropa pada kuartal kedua tahun 2014.

SUMBER


nona212
nona212 memberi reputasi
1
178.6K
620
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
The Lounge
The Lounge
KASKUS Official
925KThread90.8KAnggota
Urutkan
Terlama
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Ikuti KASKUS di
© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.