sutetiteti
TS
sutetiteti
Cara Mengisi Formulir Visa ke Korea


Bagi Agan yang pengen terbang ke Korea untuk berwisata melihat pemeran Yeosu Expo 2012, study, atau bekerja disana namun masih bingung bagaimana panduan mengisi formulirnya, ane ada informasinya nih. Mari lihat dibawah :

Pertama-tama kita berkenalan dulu dengan jenis-jenis visanya :


1.\tshort term visa (single)

Short Term Visa ini terbagi juga dari beberapa bagian :

o\tDokumen untuk Turis Pribadi

1)\tFormulir permohonan visa (dilengkapi dengan pas photo)
2)\tPassport asli dan fotokopi passport
3)\tKartu keluarga
4)\tSurat keterangan kerja dan SIUP, jika tidak berkerja surat keterangan tersebut tidak diperlukan
5)\tFotokopi bukti keuangan

o\tInsentif (group tour)

1)\tFormulir permohonan visa (dilengkapi dengan pasphoto)
2)\tPassport asli dan fotokopi passport
3)\tKartu keluarga (pengecualian, tidak perlu dilampirkan bagi C-3 multiple)
4)\tSurat jaminan dari perusahaan dilengkapi dengan nama-nama perserta

o\tWisata Keluarga

1)\tFormulir permohonan visa (dilengkapi dengan pasphoto)
2)\tPassport asli dan fotokopi passport
3)\tKartu keluarga
4)\tSurat keterangan kerja salah satu anggota keluarga termasuk SIUP (dikecualikan apabila tidak bekerja)
5)\tBukti keuangan dari salah satu anggota keluarga

o\tKunjungan Keluarga

1)\tFormulir permohonan visa (dilengkapi dengan pas photo)
2)\tPassport asli dan fotokopi passport
3)\tUndangan
4)\tDokumen pembuktian hubungan keluarga (kartu keluarga, surat menikah)
5)\tSurat keterangan kerja/SIUP (dikecualikan bagi yang tidak bekerja)
6)\tBukti keuangan

o\tKunjungan Teman/Rekan

1)\tFormulir permohonan visa (dilengkapi dengan pas photo)
2)\tPassport asli dan fotokopi passport
3)\tUndangan
4)\tSurat Keterangan Kerja/SIUP (dikecualikan bagi yang tidak bekerja)
5)\tBukti keuangan

o\tSeminar, Rapat, Acara Internasional

1)\tFormulir permohonan visa (dilengkapi dengan pas photo)
2)\tPassport asli dan fotokopi passport
3)\tUndangan
4)\tSurat Keterangan kerja/Surat Tugas

2.\tshort term visa (double)

a.\tDouble visa hanya berlaku bagi orang yang ingin mengunjungi Korea sebanyak 2 kali dalam 6 bulan.
b.\tPersyaratan Dokumen sama dengan persyaratan Short term visa (single)
c.\tIjin tinggal akan berlaku selama 90 hari dan biaya yang dikenakan US$ 60

3.\tMultiple Visa (berlaku untuk 3 tahun), C-3

a.\tPersyaratan dokumen: Passport asli dan fotokopi passport, formulir Permohonan visa
b.\tPersyaratan lain silahkan baca di Kedutaan Korea


Setelah mengenal macam2 jenis visa, selanjutnya baru deh kita pelajari bagaimana cara mengisi formulir visa :



Keterangan:


  • \tMenggunakan bahasa Inggris dan harus ditandatangani.
  • \tSertakan pas photo yang diambil kurang dari 6 bulan terakhir.
  • Sertakan pula beberapa dokumen tambahan yang diperlukan setelah melengkapi formulir.
  • \tPemohon harus memberitahukan kepada kedutaan Korea jika ada perubahan data setelah aplikasi tersebut diajukan atau setelah Visa dikeluarkan.
  • \tJika anda memperoleh passport baru setelah Visa dikeluarkan, anda wajib memasukkan visa ke dalam passport baru sebelum keberangkatan.
  • \tJika anda memiliki riwayat melanggar peraturan imigrasi di negara lain, anda harus menyebutkannya didalam formulir aplikasi.


Panduan Mengisi Formulir Applikasi Visa :

  • \t1-2) Nama sesuai dengan passport. Surname diisi dengan nama belakang dan Given Name diisi dengan nama depan.
  • \t3) Jika anda memiliki nama karakter China, Isi di Chinese Character. Berlaku bagi mereka yang berasal dari negara yang menggunakan karakter China.
  • \t4)Tandai Jenis Kelamin anda di kolom Gender.
  • \t5) Tanggal lahir anda. (Tanggal Bulan Tahun)
  • \t6) Kewarganegaraan anda
  • \t7) Nama negara tempat dimana anda lahir.
  • \t8-11) Alamat anda, nomor telepon, nomor ponsel, dan alamat email anda yang ada di negara asal.
  • \t13-17) Jenis passport anda (lihat di passport anda) dan lingkari yang sesuai.
  • \tDP (Diplomatic Passport), OF (Official Passport), OR (Ordinary Passport)
  • \t18-20) Pekerjaan anda dan nomor telepon-nama-alamat kantor anda
  • \t21-26) Data pribadi pasangan anda, jika anda sudah menikah.
  • \t29) Jumlah berapa kali anda sudah berkunjung ke Korea.
  • \t30-31) Alamat dan nomor telepon tempat yang akan selama berada di Korea. Jika belum tahu, isi dengan ‘undecided’
  • \t32) Siapa yang akan menanggu biaya hidup anda selama berada di Korea (nama, hubungan)
  • \t34) Jika anda merupakan pasangan, atau anak dibawah umur 20 tahun dari pemegang visa D-1 (seni-budaya), D-2 (Pelajar), D-4 (General Training) dari E-7(pekerjaan khusus) wajib mengisi kolom ini.
  • \t35) Nama orang sponsor Visa anda. Sponsor boleh dari Non-Korea.


Sumber :

Kedutaan Korea
Catatan Visa Korea
Fanpage KTO Indonesia
0
40.4K
55
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Korea Selatan
Korea Selatan
icon
833Thread328Anggota
Terlama
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.