indomobil.hinoAvatar border
TS
indomobil.hino
Preview Pameran Hino Motors di Pagelaran Tokyo Motor Show 2015
Pameran otomotif tahunan Tokyo Motor Show (TMS) 2015 akan kembali menyapa. TMS 2015 akan memamerkan puluhan line up brand kendaraan penumpang dan sejumlah brand kendaraan komersial. Sau diantara line up kendaraan komersial tersebut adalah pabrikan asal Jepang sendiri, Hino Motors.

Pameran Tokyo Motor Show 2015 akan berlangsung mulai 29 Oktober sampai 8 November 2015 di Tokyo Big Sight, Kota Tokyo, dan di-organizer oleh Asosiasi Industri Otomotif Jepang (Japan Automobile Manufacturers Association). Booth Hino menempati area East Hall 1 Tokyo Big Sight. Di pameran ini, Hino mengusung tema besar “Delivering your dreams. Our Passion.”



Di penyelenggaraan TMS ke-44 kalinya Hino akan menampilkan enam kendaraan, sekaligus memamerkan teknologi terbaru Hino yang makin ramah lingkungan untuk mendukung aktivitas hidup harian manusia.

Enam kendaran yang akan dipamerkan antara lain meliputi bus fuel cell berwujud konsep (world premiere), bus Hino Selega truk hybrid heavy duty, truk ringan dengan teknologi keamanan dan keselamatan Hino yang lebih advanced, dan display dua unit mesin Hino terbaru. Hino juga akan menampilkan truk Hino Ranger 500 Series yang akan tampil di Rally Dakar 2016.

Dutro Hybrid

Pabrikan truk Hino Motors Limited akan memamerkan truk ringan hybrid di arena pameran otomotif Tokyo Motor Show (TMS) 2015, di Tokyo Big Sight mulai 29 Oktober 2015 nanti. Truk ringan tersebut adalah Hino Dutro Hybrid.



Tak hanya berteknologi hybrid, truk ini juga dilengkapi dengan teknologi pengereman yang bisa mengurangi efek buruk tabrakan yang disebut Collision Damage Reduction Brake System. Truk Hino Dutro Hybrid bukan truk baru dari Hino lantaran truk ini sudah cukup lama dipasarkan Hino. Truk ini juga menyandang predikat sebagai truk laris Hino di kelas truk ringan. Dipasangnya teknologi pengereman yang bisa mengurangi efek buruk tabrakan menjadi nilai lebih pada truk ini saat dipamekan di TMS 2015.

Menurut keterangan pers Hino, teknologi ini selama ini sudah menjadi standar keselamatan yang wajib terpasang di bus besar dan truk heavy duty. Teknologi ini tak hanya mencegah terjadinya tabrakan di bagian belakang kendaraan, tapi juga mencegah dari risiko menubruk kendaraan di depannya yang sedang berhenti dan pejalan kaki. Tentu saja, teknologi ini cocok dipakai pada kendaraan komersial yang kerap lalu-lalang di area urban/perkotaan.

Hino Dutro Hybrid dibekali mesin tipe N04C-UL berkapasitas 4.009 cc dipadukan dengan transmisi AMT, 5 speeds dengan motor output mencapai 36 kW. Untuk menyimpan tenaga pada teknologi hybrid-nya, truk ini menggendong baterai Nickel–metal hydride 288V/6.5Ah. Dimensi truknya sendiri adalah panjang 6,68 meter, lebar 3,030 meter dan tinggi 2,190 meter.

Hino Profia Hybrid


Truk ini dirakit ini menggunakan basis Hino Profia yang saat ini sudah beredar yang dicangkokkan dengan teknologi hybrid. Teknologi ini untuk pertama kalinya diaplikasikan Hino pada truk berjenis heavy duty seperti Profia. Dengan teknologi hybrid, truk ini jadi lebih efisien dalam konsumsi bahan bakar, terlebih untuk kebutuhan angkutan barang jarak jauh.



Teknologi hybrid yang ditanamkan pada truk ini tak hanya pada sistem penggeraknya tapi juga pada sistem pendinginan elektriknya. Desain truk ini juga dirancang untuk menekan hambatan angin. Hino Profia Hybrid ditenagai mesin Hino tipe A09C, berkapasitas silinder 8.866 cc. Mesin ini dipadukan dengan transmisi tipe AMT, 12 speeds dengan motor output 90kW. Truk dengan kabin yang bisa ditumpangi tiga orang termasuk pengemudi ini memiliki dimensi panjang 11,9 meter, lebar 2,49 meter dan tinggi 2,88 meter.

Hino Bus Full Cell

Satu diantaranya adalah bus konsep fuel cell berbahan bakar hidrogen. Karena menggunakan bahan bakar hidrogen, bus ini menghasilkan emisi gas buang (CO2) nol. “Bus ini diproyeksikan bisa menjadi kendaraan masa depan demi mengurangi polusi udara,” sebut Hino Motors Limited dalam pernyataan resminya.



Hino sendiri masih terus mengembangkan teknologi bus fuel cell ini bekerja sama dengan induknya, Toyota Motor Corporation (TMC). Berdasar catatan kami, pada Januari 2015 lalu Hino Motors Limited dan TMS sudah menguji coba bus fuel cell berbahan bakar hidrogen ini sebagai angkutan massal bus kota di Toyota City dengan melayani penumpang tujuan Toyota Oiden. Operasionalnya dipercayakan pada Meitetsu Bus Co., Ltd.., Toyota City Branch.

Teknologi yang dibenamkan di bus ini adalah teknologi Toyota Fuel Cell System dari TMS. Platform yang digunakan adalah bus hybrid non-step route dari Hino sendiri. Dalam proyek ini, Hino dan TMS saling berbagi tugas. TMS kebagian memasok teknologi fuel cell-nya, dan Hino menangani pengembangan sasis dan bodi busnya.

Agar bisa melaju untuk perjalanan jauh dengan cukup sekali isi, Hino memasang delapan tangki hidrogen bertekanan tinggi dan dua buah fuel cell yang dilengkapi dengan dua motor penggerak tipe AC synchronous dengan output maksimum 110kW × 2 unit /149.5 PS×2 unit dan torsi maksimum 335Nm×2. Masing-masing tangki hidrogen memiliki kapasitas 480 liter. Untuk mendukung realibilitas dan keamanan, Hino menggunakan tangki hidrogen bertekanan tinggi tipe compressed hydrogen dengan nominal service pressure 70 MPa.

Hino 500 New Generation Ranger

Bagi konsumen dan pecinta Hino di Indonesia, hadirnya truk ini tentu saja membanggakan lantaran Hino 500 Series terbaru memilih Indonesia sebagai negara tempat peluncuran perdananya sebelum truk ini dipasarkan ke pasar global/negara lain.



Ada satu unit Hino 500 Series terbaru yang Hino pamerkan di TMS 2015 kali ini. Yakni dari Hino 500 Series denghan GVW 16 ton bermesin J08E-WB berkapasitas 7.684 cc. Untuk menyalurkan tenaga dari mesin ke roda, truk ini menggunakan transmisi manual 9 speeds. Dimensi panjangnya adalah 8,695 meter, lebar 2,490 meter dan tingi 2,770 meter.

Hino merancang truk Hino 500 Series terbaru ini mengacu pada 3 prinsip yang disebut QDR. Yakni, quality, durability, reliability (lkualitas, durabilitas dan reliabilitas) agar dapat dioperasikan di kondisi medan terberat sekalipun. Hino merancang truk ini khusus untuk pasar luar negeri. Artinya, truk ini sama-sekali tidak akan dipasarkan di dalam negeri, di Jepang. Tujuan Hino memamerkan truk yang di Indonesia populer dengan sebutan Hino Ranger ini untuk memperkenalkan kepada masyarakat Jepang dan masyarakat internasional tentang perkembangan inovasi terbaru truk Hino di pasar global. Menurut Hino, dalam keterangan resminya, selain untuk pasar Indonesia, truk ini ke depannya juga akan dipasarkan ke pasar global.

Hino S’elega

Hino S’elega merupakan bus tur besar yang dilengkapi teknologi keamanan yang paling mutakhir, yang menghadirkan kenyamanan dan keamanan dalam perjalanan. DI pameran ini, pengunjung dapat merasakan pengalaman fitur Driver Monitor safety yang telah menjadi standard Hino, yang mana pengemudi akan mendapat peringatan berdasarkan pendeteksi wajah ketika pengemudi sedang menutup dan membuka mata. Fitur ini telah dikembangkan dengan baik berdasarkan peristiwa yang terjadi dilapangan.



Hino S’elega ditenagai dengan model mesin E13C dengan transmisi manual 6 kecepatan dengan kapasitas bus mencapai 46 orang. Dengan dimensi x width x height mm) panjang 11,990 mm, lebar 2,490mm dan tinggi 3,750mm us ini memiliki GVWR 15.330 Kg. Selain itu Hino akan memperkenalkan beberapa hasil research dan pengembangan fitur dan teknologi keamanan lainnya

Hino Rally Dakar 2015


Hino Motors Limited resmi memamerkan sosok kekar truk Hino Ranger (Hino 500 Series) yang akan siap berlaga di ajang Rally Dakar 2016. Sosok truk kekar ini akan resmi dipamerkan Hino di ajang Tokyo Motor Show (TMS) 2015 yang akan berlangsung mulai akhir Oktober 2015 ini di Tokyo Big Sight, Kota Tokyo, Jepang.



Hino 500 Series selama ini berhasil menoreh prestasi tampil 24 kali di ajang Rally Dakar. Sejak pertama kali tampil di ajang balap paling ekstrem ini pada 1991, penampilan Hino 500 Series langsung membetot perhatian para pecinta rally dan kendaraan komersial. Di TMS 2015, Hino 500 Series yang akan tampil di Rally Dakar 2016 akan tampil bareng dengan truk Hino 500 Series yang pernah berlaga di Rally Dakar 2014. Di ajang ini Hino sukses meraih juara di kelas truk di bawah 10.000 cc dengan driver handal Teruhito Sugiwara. Selama TMS 2015 berlangsung, Hino juga memajang galeri foto yang memamerkan aneka pencapaian Hino di ajang Rally Dakar, termasuk sejumlah trofi yang pernah diterima para pebalapnya.

Sumber Situs Indomobil Hino

bantu rate gan emoticon-2 Jempolemoticon-Blue Guy Cendol (L) emoticon-I Love Indonesia
0
3.5K
10
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
The Lounge
The Lounge
icon
922.6KThread81.8KAnggota
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.