aim9595Avatar border
TS
aim9595
Pilih Asus A series atau N series?

Blom pernah ada yg posting gan....

THIS IS MY FIRST THREADemoticon-Matabelo

OK gan... pertama ane mohon maap kalo postingannya masih kurang menarik infonya atau infonya masih kurang banyak sumber2... itu semua karena ane NEWBIEemoticon-Ngakak
so mohon bantuannya juga buat belajar lagi... emoticon-I Love Indonesia (S)

langsung aja biar ga buang2 waktu kita kembali ke judul kita...

Akhir2 ini pasti banyak agan2 yg pada kebingungan kan nyari pilihan laptop.. dan kali ini ane bakal ngebahas tentang laptop yang lagi menjamur dimana mana yaitu asus seri A dan seri N. Kali ini pula saya akan menitik beratkan untuk seri A dan N terbaru dari yang terbaik dari masing-masing kelasnya sendiri yang ada di Indonesia, yaitu A46CB i7, dan N46VZ. Selain itu ane bakal memfokuskan di bidang perfomancenya saja, jadi ga sedetail semua spek. dibahas.

intermezzo:
asus seri A sendiri lebih memfokuskan kepada hal yang benar2 portable, yang mudah dibawa bawa, dan yang selalu digunakan setiap hari di setiap waktu

asus seri N sendiri pada awalnya hanya menitik beratkan pada kejernihan suara, yang mulai berkembang sampai saat ini hingga merambah kepada hal yang bersifat multimedia

ane bakal membedakannya dalam 5 kelas, dibidang game, design, composing music, bentuk, harga

1. game
Dalam bidang game, sebenarnya tidak ada perbedaan yang berarti, karena pada game sendiri kedua laptop ini sudah menggunakan vga yg mumpuni dari nvidia, selain itu game sendiri biasanya langsung beradaptasi dengan hardware agar game dapat berjalan dengan mulus. yang berbeda mungkin hanya hal kualitas gambar dari game tersebut, dan frameratenya saja. Untuk game2 yang menitikberatkan pada vga pastilah asus seri A46Cb lebih unggul dari seri N46Vz karena pada seri a sudah menggunakan vga terbaru dari nvidia yg generasi 700m, sedangkan seri N masih menggunakan generasi 600m

tapi dalam game2 tertentu yg lebih bersifat open world (seperti AC, BF, GTA, WD) jelas seri N lebih baik, karena pada game yang bersifat open world lebih banyak menggunakan cpu dibandingkan vga.

2. bidang design
tidak berbeda jauh dengan bidang game, dalam bidang design pun sekarang2 lebih banyak menggunakan vga dibandingkan cpu, sehingga dalam pemrosesan gambar akan lebih baik menggunakan vga.
Lalu bagaimana dengan pemrosesan video seperti video editing?
dalam pengeditan video kita sering mengenal dengan yang namanya render. Pada pengeditan video inilah yang benar2 terasa, karena pada saat editing video lebih banyak menggunakan cpu dibandingkan vga. apalagi setelah ane mendapat survei dari web pengujian prosesor yang ane lupa namanya ternyata prosessor intel seri U (3517U) masih kalah di banding seri M (3210M), bahkan dari data yg ane dapet, seri u dari i7 pun masih dibawah dari seri M dari i5. Lalu apa pengaruhnya? pertama dari segi pembuatannya sendiri akan terlihat waktu yang digunakan dalam loading previewnya. Setelah itu dalam hal render pun terlihat waktu yang lebih lama saat menggunakan seri A di banding seri N. Sebelumnya sekedar info bahwa core i7 tipe U lebih hemat listrik, core lebih sedikit, dan prosesor tipe ini yang digunakan asus tipe A46CB. Sedangkan untuk tipe N series menggunakan tipe i7QM, yang jelas kinerjanya lebih garang bahkan mampu menyaingin kemampuan prosesor PC/komputer biasa, tetapi jelas butuh daya yang lebih besar.

3. Composing music
Dalam hal music jika dibandingkan dengan tipe lain selain dari tipe yang dibandingkan jelas, tipe A lebih baik karena sudah menggunakan teknologi Sonic master, yang walaupun body ramping, suara yang dikluarkan lebih hebat di banding yang memiliki body besar (yang ini sesuai pengalaman ane).
Lalu bagaimana dengan tipe N?
Jelas tipe ini lebih baik, karena diliat dari sejarahnya sendiri memang tipe ini awalnya bergerak dibidang music. Speaker yang digunakan sendiri sama dengan seri A yaitu Sonic master. yang menjadi perbedaan adalah support premium dari Bang & Olufsen ICEpower® dan Waves MaxxAudio, yang membuat suara dari seri N jauh lebih bertenaga, lebih detail. Hal ini pernah ane buktiin seri ane dengan yg punya teman, suara kalah menggelegar (padahal temen ane belum pake subwoofernya) dan lebih jelas, semua jenis alat yang dimainkannya. jadi untuk bermusik ria jelas seri N pemenangnya

4. Bentuk
dari bentuknya sendiri secara kasat mata pasti agan udah pada tau jawabannya... Yups.. seri A lah pemenangnya. Karena A series sendiri memang didesain ultrabook yang memiliki desain 21mm, sedangkan seri N sendiri memiliki ketebalan 3,4cm, sehingga tipe A sangat cocok dibawa kemana mana. Tapi dalam hal keelgenannya, seri N lebih baik, karena pada bagian body alumuniumnya ada ornamen2 khusus yang berguna untuk memaksimalkan suara yang memikat mata yg tidak dimiliki pada seri A. Tapi kedua2nya sama2 menggunakan alumunium.

5. Harga
uang tak mungkin berbohong
kualitas perbanding lurus dengan harga

itu pula yang tergambar dari asus A46Cb dan N46Vz. Dari sektor harga seri A ini memang lebih hemat biaya di bandungkan seri N. untuk seri A46Cb sendiri dibanderol dikisaran 10.1jtan, sedangkan untuk seri N46Vz berada dikisaran 10.6jtan. Jika dilihat memang harganya cukup berbeda jauh. Tapi sebenarnya jika agan membandingkannya dari kualitas yang sudah ane paparkan tadi jelas seri N lebih hemat dibandingkan seri A.

Pilihan itu sebenarnya berada pada tangan agan2 smua, tergantung budget, dan keinginan agan2 sendiri, karena agan sendiri lah yang lebih mengetahui kebutuhan agan sendiri dalam berkomputerisasi. Ane hanya memaparkan penjelasan berdasarkan pengalaman dan beberapa fakta yg ane dapet dari penelitian ane sendiri..

Terima kasih sudah berkunjung...
Jangan lupa comment, rate, dan cendolnya gan...emoticon-Ngakak
nanti ane update lagi kalo dapet fakta2 yg lebih lagi..emoticon-Ngakak
dan yang terakhir, ane hanya ingin menjelaskan saja menurut data yg ane dapet, ane tidak bermaksud untuk menjatuhkan pihak lain. ane netral gan emoticon-Kiss (S)
emoticon-I Love Kaskus (S)emoticon-I Love Indonesia (S)

-sebaik baiknya manusia adalah manusia yang bermanfaat bagi orang lain-
0
2.3K
1
Thread Digembok
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Computer Stuff
Computer StuffKASKUS Official
50.4KThread8.8KAnggota
Terlama
Thread Digembok
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.