mnotorious19150Avatar border
TS
mnotorious19150
Nelayan Banda Aceh Ramai-ramai Buang Hasil Tangkapan


BANDA ACEH - Nelayan di Pelabuhan Perikanan Samudera (PPS) Kutaraja, Lampulo, Banda Aceh ramai-ramai membuang ikan tangkapannya akibat harga anjlok hingga Rp 1,000 per kilogram.

Salah seorang nelayan, Zulkifli, mengatakan harga ikan sejak sebulan terakhir anjlok. Mereka mengaku harus membagikan secara gratis hasil tangkapannya kepada masyarakat.

“Kalau ikan umang-umang ini harganya seribu rupiah per kilogram, kadang kita berikan secara gratis pun masyarakat tidak mau, jadi terpaksa dibuang” katanya kepada media, Kamis, 2 Mei 2024.

Zulkifli menilai anjloknya harga ikan juga dipengaruhi oleh merosotnya ekonomi masyarakat. Selain itu, ia juga menyoroti fasilitas cold storage untuk menampung hasil tangkapan nelayan tidak mencukupi. Akibatnya jika melimpah terpaksa dibuang lantaran membusuk.

“Fasilitas penampungan ikan di Aceh tidak mencukupi ya seperti inilah, terpaksa kita buang. Kalau masalah dokumen dan pajak tidak boleh berkurang,” ujarnya.

Lanjut Zulkifli, nelayan setempat juga tidak bisa mendistribusikan hasil tangkapannya ke luar daerah karena nilai jual sangat rendah, akibatnya mereka merugi.

“Kalau kita bawa ke sana dibelinya juga murah, untuk biaya operasional saja tidak cukup,” tuturnya.

Dengan kondisi tersebut, Zulkifli mengaku merugi lantaran biaya operasional melaut mencapai Rp 80 juta, sementara harga jual ikannya sangat rendah.

“Toke-toke juga tekor, untuk upah nelayan aja tidak bisa dibayar,” ungkapnya.

ajnn.net
Quote:
Diubah oleh mnotorious19150 04-05-2024 16:25
ivanind
ivanind memberi reputasi
1
969
57
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Berita dan Politik
Berita dan PolitikKASKUS Official
670.9KThread40.8KAnggota
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.