palit000Avatar border
TS
palit000
Say Bye to Xiaomi, Say Hello to Realme

Digadang-gadang sebagai brand baru yang akan bersaing dengan pemain-pemain yang sudah mapan di pasar smartphone, Xiaomi justru merilis produk yang desainnya selalu biasa-biasa aja. Walaupun harganya lebih terjangkau dari harga brand lain dengan spek yang mirip, tampilannya tetap gak mampu memberikan kesan bersaing. Kita disodorkan dengan smartphone berdesain ala kadarnya, seperti gak ada inovasi di setiap perilisannya. 

Tanpa alternatif yang sepadan, kita sebagai konsumen gak punya banyak pilihan. Tapi gimana kalo ane bilang ada smartphone baru bernama Realme yang segera masuk ke Indonesia dengan titel 'Xiaomi Killer' gan? Sepertinya berlebihan, tapi kalo ane bedah desain Realme dibandingkan Xiaomi, pastinya bakal kelihatan gaharnya gan. 

Di sini ane cuma mau bahas desainnya aja karena untuk segi spek udah bersaing. Jadi kurang 1 yang menjadi penentu di hasil akhir selain harga, yaitu desain. Seperti yang kita tau, jajaran smartphone Xiaomi gak berinovasi dengan desainnya. Sementara Realme menggebrak dengan desain cantik tapi harganya lebih bersahabat ketimbang Xiaomi. Ane akan mengambil contoh desain smartphone yang akan segera masuk ke Indonesia yaitu Realme 2

 

Tampak depan:


Dari depan bisa dilihat kalau Realme 2 menggunakan desain notch di bagian atas untuk kamera selfie dan earpiece. Speakernya ada di bagian bawah dengan 5 ventilasi bulat berjajar horizontal di sebelah kiri. Selanjutnya ada port micro-USB, mikrofon dengan dua ventilasi, dan jack headphone 3.5 mm.

Yang istimewa, layar Realme 2 udah dilengkapi Corning Gorilla Glass. Gak perlu khawatir punya layar retak atau banyak goresan di mana-mana.

Tampak samping:


Tombol power berada di sisi kanan. Slot kartu non-SIM ganda dan tombol volume ada di bagian kiri perangkat, sementara disediakan slot khusus untuk kartu microSD.

Tampak belakang:


Ini dia yang bikin tampilan Xiaomi gak ada apa-apanya. Realme 2 menggebrak dengan desain diamond cut bermaterial komposit nano, memberikan tampilan permukaan 2.5D. Kalau terkena sinar matahari, permukaannya yang berwarna ganda akan memantulkan cahaya cantik seperti berlian yang berkilauan. Di kiri atas terdapat kamera belakang beresolusi 13MP + 2MP dengan flash LED dan di bagian tengahnya ada sensor fingerprint.

 

Keseluruhan:

Realme 2 memiliki bobot sekitar 168 gram dengan dimensi 156,2 x 75,6 x 8,2 mm. Tambahan arc pada bingkai tengah menampilkan efek visual yang lebih tipis. Terpentingnya, Realme 2 nyaman banget saat digenggam. Cukup dari tampilannya aja sudah meyakinkan kalau smartphone ini bisa jadi 'Xiaomi Killer' kan? Agan bisa segera memiliki Realme 2 dengan ikutan first salenya di Lazada  besok Selasa 16 Oktober 2018. Varian warna Diamond Black, Diamond Red, dan Diamond Blue bisa membuat tampilan agan makin berkilau.


0
12.4K
73
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Handphone & Tablet
Handphone & Tablet KASKUS Official
10.8KThread8.4KAnggota
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.