Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

bogeldoankAvatar border
TS
bogeldoank
Ghost of Tsushima Game Baru Dari Sony
E3 2018 dan kesempatan lain untuk mendapatkan informasi baru terkait game-game teranyar yang bahkan, belum punya tanggal rilis pasti di pasaran. Walaupun sebagian besar demo dan presentasi tersebut berujung terbatas, namun bagi media, ini masih menjadi event terbaik untuk mencari informasi terkini. JagatPlay hari ini berkesempatan untuk masuk ke dalam presentasi langsung Sucker Punch terkait Ghost of Tsushima. Walaupun tidak memperlihatkan sesuatu yang baru dan berbeda dibandingkan dengan gameplay perdana yang mereka perlihatkan di panggung utama, Sucker Punch membuka ruang bagi pertanyaan dari media Asia, termasuk wartawan dari Asia Tenggara. Pertanyaan yang juga mengarah pada dibukanya beberapa detail baru yang menarik. Nate Fox – Game Director Ghost of Tsushima angkat bicara.

Dari awal, Sucker Punch menegaskan bahwa mereka tidak berusaha “mengejar” akurasi sejarah di Ghost of Tsushima dan memperlakukannya tetap sebagai sebuah game fiksi. Walaupun kejadian di Tsushima memang merupakan bagian sejarah dunia, mereka tidak akan memperlakukan dan mereka ulangnya secara persis. Fox bahkan secara terbuka menyebut bahwa film-film dari Kurosawa menjadi salah satu inspirasi utama dan kualitas yang hendak mereka kejar. Sebagai contoh? Keterlibatan Korea dalam invasi bersama Mongol tidak akan diperlihatkan di sini. Mereka lebih berfokus untuk memproyeksikan betapa mengerikannya pasukan elite Mongol di kala itu, hadir dengan senjata berbasis mesiu, dari senjata api hingga meriam sekalipun. Sesuatu yang bagi penduduk feudal Jepang di tahun 1274, adalah sesuatu yang asing dan menyeramkan.

Nate Fox menyebut bahwa nama “Ghost of Tsushima” dipilih untuk mewakili perjalanan yang akan dilewati oleh sang karakter utama – Jin Sakai. Anda akan mulai sebagai seorang samurai yang memang sudah handal, namun akan terus tumbuh dalam petualangan Anda menghancurkan para pasukan Mongol ini. Pada akhirnya,  Jin muncul sebagai ancaman yang tidak bisa ditangani pasukan Mongol begitu saja. Dimana sekeras apapun mereka mencoba, sosoknya terasa seperti hantu yang sulit diburu, sulit dikejar, dan sulit ditangkap. Oleh karena itu, ia menyandang status sebagai Ghost of Tsushima.

Dengan pendekatan seperti ini, maka sepertinya sudah bisa diprediksi bahwa Ghost of Tsushima juga akan mengusung elemen progression di dalamnya ala game RPG. Sucker Punch memang menyebutnya sebagai game open-world terbesar yang pernah mereka racik, bahkan lebih besar daripada Second Son, namun untuk saat ini, mereka masih belum tahu kira-kira akan seluas apa di versi final. Satu yang pasti, ia akan memberikan ruang eksplorasii untuk para fans, menemukan rangkaian misi sampingan dan sejenisnya. Bahkan, Nate Fox menyebut bahwa adegan epik di trailer gameplay terbaru E3 2018 bukanlah cerita utama, melainkan hanya bagian dari misi sampingan saja. Seiring dengan perjalanan, Jin akan bisa menguat lewat lebih banyak variasi skill, equipment, dan juga senjata. Yang menarik? Fox menyebut bahwa sistem grappling hook yang sempat terlihat di trailer adalah bukti akan hal tersebut. Bahwa perlengkapan yang akan membantu membuka akses untuk ragam alternatif cara membunuh musuh atau menginfiltrasi markas tersebut bukanlah sesuatu yang akan didapatkan gamer sejak awal.

Referensi pada karya kreatif Kurosawa juga mengakar pada pendekatan visual dan presentasi yang hendak dikejar Sucker Punch di sini. Selain lingkungan yang indah, mereka juga akan mengimplementasikan ragam sistem dan efek visual yang lain, seperti cuaca yang dinamis hingga perputaran siang dan malam. Salah satu alasan juga mengapa mereka memilih Tsushima sebagai setting, karena sebagai pulau, mereka bisa memotret sisi visual tersebut dengan lebih baik.

Lantas, bagaimana dengan urusan pengalaman otentik itu sendiri? Walaupun Ghost of Tsushima diperlakukan sebagai sebuah karya fiksi yang tidak mengejar akurasi sejarah, mereka tetap berupaya untuk menghasilkan dan merepresentasikan suasana feudal yang seharusnya. Nate Fox menyebut bahwa mereka cukup beruntung berdiri di bawah bendera Sony, yang notabene merupakan perusahaan Jepang. Mereka secara rutin berdiskusi dengan kantor pusat untuk meminta bimbingan dan referensi untuk menghasilkan “Tsushima yang seharusnya”. Satu yang pasti, berbeda dengan Infamous, Ghost of Tsushima tidak akan mengusung cabang cerita atau ending. Sucker Punch ingin ia menjadi cerita yang mewakili cerita seorang Jin Sakai dengan tepat.

Sayangnya, mereka sendiri masih belum bisa berbicara banyak soal sisi gameplay itu sendiri. Satu yang pasti, mereka mengejar kombinasi dari tiga elemen dasar: MUD, BLOOD, dan STEEL. Mereka tetap ingin membuat sensasi pertarungan ala samurai menjadi fokus. Adegan-adegan sinematik dimana tebasan bisa membunuh secara instan dihadirkan di sini, walaupun tidak mereka jelaskan dengan detail. Katana juga akan diperlakukan dengan istimewa, layaknya seorang samurai yang seharusnya. Mengingat dunia luas yang harus ia lewati, Sucker Punch juga akan memperlakukan kuda yang dinaiki Jin sebagai “karakter kedua” untuk menghasilkan sensasi yang tepat.

Memenuhi permintaan para fans yang ada, Sucker Punch juga hadir dengan berita yang bahkan lebih fantastis lagi. Mereka sadar bahwa banyak gamer di luar sana yang sangat ingin memainkan game ini dengan voice acting bahasa Jepang, namun dengan subtitle Inggris. Mereka mengamini permintaan tersebut dan menjamin hal tersebut akan tersedia di semua region rilis Playstation 4, tentu saja, dengan ekstra bahasa lainnya sesuai dengan region rilis. Nate juga mengakui bahwa untuk saat ini, pergerakan mulut karakter tetap akan didasarkan pada versi bahasa Inggris.

Ghost of Tsushima sendiri masih belum punya tanggal rilis pasti saat ini. Satu yang pasti, ia akan meluncur eksklusif untuk Playstation 4.

ember :
[url= [url]http://jagatplay.com/2018/06/playstation3/jagatplay-di-e3-2018-detail-baru-ghost-of-tsushima/]jagat[/url] play[/url]

Quote:




sekian dari nubi
emoticon-Hot News

nubi hanya ingin berbagi
emoticon-Shakehand2

sekiranya berkenan mohon ijo-ijonya emoticon-Cendol (S)
emoticon-Toast emoticon-Toast emoticon-Toast

jangan lupa
emoticon-Rate 5 Star emoticon-Rate 5 Star emoticon-Rate 5 Star



Quote:


Quote:


Quote:



Diubah oleh bogeldoank 08-08-2018 08:32
nona212
nona212 memberi reputasi
1
8.3K
25
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
The Lounge
The LoungeKASKUS Official
923.2KThread83.8KAnggota
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.