rumahkanaka3Avatar border
TS
rumahkanaka3
ECHELON: Karena Engkau Semua Bukan Menjadi Rahasia Lagi
btw ini beda sama echelon asia gan


Berbicara mengenai intelejen, saya teringat dengan sebuah artikel di majalah Tempo pada tahun 2002 berjudul ‘Sst Dilarang Menguping!’ dan menyebut sebuah proyek NSA (Nasional Security Agency/Badan Kemananan Nasional Amrik) yang sangat kontroversial (mungkin masih sampai sekarang!), ECHELON. Proyek sangat rahasia dan memanfaatkan teknologi tercanggih ini ternyata sudah dimulai sejak tahun 1971. Orang pertama yang mengendus kegiatan mata-mata canggih ini adalah Duncan Campbell pada tahun 1988. Sejak itu tabirnya mulai terkuak sedikit demi sedikit. Walaupun pihak berwenang Amerika Serikat terus menyangkalnya, bukti-bukti yang terungkap, baik yang dilakukan oleh perorangan maupun negara lain, tidak terbantahkan. BBC juga pernah menulisnya tahun 1999.

Menurut hasil penyelidikan, apa yang bisa dilakukan oleh ECHELON sangat-sangat mencengangkan. Hampir semua komunikasi yang dilakukan setiap orang di seluruh dunia, baik melalui telepon, internet (termasuk email) dan alat komunikasi elektronik lain, dengan mudah disadapnya. Dengan bantuan satelit, alat komunikasi radio canggih yang ditempatkan di berbagai negara (diantaranya Amerika Serikat, Inggris, Turki, Selandia Baru, Kanada, Australia dan beberapa negara lainnya), alat penyadap data kabel laut serta alat bantu artificial intelligence, ECHELON milik NSA ini bisa mengumpulkan, menyaring, mengintepretasikan dan memonitor komunikasi spesifik yang diminati.

Tujuan awal ECHELON untuk kepentingan keamanan nasional Amerika Serikat (termasuk terorisme), ternyata pada praktiknya sering disalahgunakan. Keterlibatan dalam memberikan data-data rahasia bisnis negara lain kepada perusahaan-perusahaan Amrik banyak terungkap, walaupun seperti biasa dibantah oleh otoritas. Juga sempat diungkapkan ke media massa keterlibatan ECHELON dalam tragedi kematian Putri Diana tahun 1997. Hasil penelusuran membuktikan bahwa ECHELON memang telah melakukan penyadapan gerak gerik dan pembicaraan telepon Diana, termasuk yang paling pribadi bersama calon suaminya (?), Dodi Al-Fayed. Penyadapan ini terkait dengan aktivitas Diana dalam ‘menyerang’ produsen ranjau darat yang dikuasai oleh pengusaha Amrik. Terbukti juga hasil sadapan ini sempat dikirim ke otoritas Inggris yang juga tertarik (mungkin juga ‘gerah’) dengan aktivitas Diana setelah bercerai dengan Pangeran Charles. Walaupun hingga saat ini belum terungkap jelas siapa dalang kematian Diana, karena banyaknya pihak yang memonitor menjelang kematiannya, termasuk di dalamnya M16 (Inggris), Mossad (Israel) dan DST (Perancis), dan tentu saja sebuah Fiat Uno putih misterius yang melaju di depan mobil Diana beberapa saat sebelum tragedi. Beberapa jam kemudian Fiat Uno ini sudah dihancurkan sehingga tidak bisa dikenal lagi.

Nah jika ECHELON bisa dengan mudah menyadap berbagai pembicaraan di seluruh dunia yang mereka mau, apakah pembicaraan para pejabat negara Indonesia (termasuk Presiden) ikut tersadap? Otoritas Indonesia sempat membantahnya karena Lembaga Sandi Negara (LSN/Lemsaneg) sudah memproteksinya melalui enkripsi yang dibantu oleh sebuah perusahaan Swiss terkemuka, Crypto AG. Tetapi bukankah yang namanya teknologi itu selalu bersifat reverse. Jika ada cara melakukan enkripsi secanggih apapun, maka selalu ada cara untuk membongkar persandian tersebut? Karena enkripsi melalui teknologi selalu menggunakan sebuah atau beberapa algoritma tertentu. Seacak apapun algoritmanya selalu memiliki pola. Jika pola tersebut terbaca, kecanggihan sebuah algoritma akan menjadi bagian dari sejarah.

Belum lagi kalau penyusun algoritmanya membuka rahasia …

Bagaimana dengan alat sadap milik KPK, apakah secanggih ECHELON?

Belum diketahui, peran ECHELON dalam krisis Amrik dan global kali ini. Apakah tidak tahu, pura-pura tidak tahu atau yang lain?
https://adjiwigjoteruna.wordpress.com/2008/12/13/echelon-karena-engkau-semua-bukan-menjadi-rahasia-lagi/
Diubah oleh rumahkanaka3 12-06-2015 13:57
0
1.2K
11
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
The Lounge
The LoungeKASKUS Official
922.9KThread82.6KAnggota
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.