Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

auto1playAvatar border
TS
auto1play
5 Hal Ini Sebaiknya Tidak Dibeli di Bandara ( cikiprot gan )
Wah ane dah lama nih buka kaskus lagi, dulu mah bikin id doank tapi ngak pernah post, maklum lah gan anak muda emoticon-Ngakak emoticon-afro

kali ini ane mau kasih info aja gan 5 hal yang sbaiknya jangan di beli di bandara.
langsung aja gan ( cikiprot ) emoticon-raining

1. Menukar mata uang

Di banyak negara, harga nilai mata uang di money changer tergolong mahal. Oleh karena itu, Anda sebaiknya tidak menukar uang di bandara. Anda bisa menyiasatinya dengan menukar uang di negara asal, sebelum keberangkatan. Sisa uangnya jangan dihabiskan, bawa lagi ke negara asal (Indonesia misalnya) untuk ditukar kembali ke rupiah.

2. Air Meneral


Di Indonesia, mahalnya harga air mineral botolan mungkin tak terlalu terasa. Tapi kalau di luar negeri, terutama yang menggunakan mata uang dolar, harga sebotol air mineral bisa jadi mahal yaitu sekitar US$3 (Rp 27 ribu). Untuk menyiasatinya, bawalah botol kosong di tas Anda (karena terkadang penerbangan luar negeri tidak membolehkan ada cairan lebih dari 100 ml masuk kabin) lalu isilah air di pancuran. Tentu saja, di banyak negara luar negeri air pancuran adalah bersih dan bisa langsung diminum.

3. Suvenir

Saat lupa beli suvenir atau oleh-oleh, tak jarang traveler berbelanja di bandara. Belanja suvenir seringkali dilakukan saat menunggu penerbangan pulang. Hati-hati, karena harga suvenir di bandara bisa jauh lebih mahal dibanding harga aslinya. Hal ini berlaku di setiap bandara, baik yang besar maupun bandara di kota-kota kecil. Untuk menyiasatinya, sempatkanlah pergi ke pasar tradisional atau toko suvenir sebelum Anda tiba di bandara. Kalau kepepet, bolehlah beli suvenir yang harganya masuk akal.

4. Makanan restoran

Segala hal yang masuk ke area bandara akan menjadi lebih mahal, termasuk makanan. Di bandara, Anda akan dihadapkan pada deretan restoran dengan nama terkenal maupun yang tidak. Lalu bagaimana kalau Anda lapar saat menunggu penerbangan? Pilihlah restoran yang sudah terkenal namanya. Resto-resto kecil yang menjual makanan khas Indonesia terkadang malah jauh lebih mahal. Mau lebih hemat lagi? Bawalah bekal dari rumah.

5. Buku dan majalah

Membaca buku atau majalah memang ampuh untuk mengusir rasa bosan. Tapi, coba pikir dua kali saat Anda mau membeli di toko buku bandara karena harganya bisa jadi sangat mahal! Sebelum berangkat, bawalah buku atau majalah yang ingin Anda baca. Bawa dari rumah, atau mampir sebentar ke toko buku sebelum tiba di bandara. Dengan begitu, Anda bisa menghemat puluhan bahkan ratusan ribu rupiah.

makasih yah gan dah lihat thred ane, kalau kurang hot emoticon-Maaf Agan

jangan lupa emoticon-Blue Guy Cendol (L) gan kalau bisa plse lempar emoticon-Blue Guy Cendol (L) gan maklum abu2

plse jangan emoticon-Blue Guy Bata (L)

maaf kalau emoticon-Purple Repost emoticon-Ngakak tapi ane dah lihat ngak emoticon-Purple Repost

makasih dah mampir emoticon-Malu

emoticon-Sorry
Diubah oleh auto1play 20-01-2013 18:47
0
6.9K
76
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
The Lounge
The LoungeKASKUS Official
923.2KThread83.7KAnggota
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.