Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

perzyvanAvatar border
TS
perzyvan
Amankah Penggunaan Obat Kumur?
AMANKAH PENGGUNAAN OBAT KUMUR...?

Semoga tidak emoticon-Blue Repost

Spoiler for Obat Kumur:


Menurut Agan Agan amankah menggunakan obat kumur...?
Sejumlah produsen obat kumur mempromosikan produknya ampuh menyegarkan napas dan mencegah plak di gigi. Namun baru-baru ini, Protector and Gamble justru menarik obat kumur 'Oral-B Tooth and Gum Care Mouth Rinse' serta 'Oral-B Tooth and Gum Care Alcohol-Free Mouth Rinse' dari pasar Indonesia. Penarikan itu dikarenakan obat kumur tersebut terdeteksi mengandung bakteri Burkholderia anthina.

Dalam rilisnya, Otoritas Kesehatan Singapura menyebutkan, orang sehat yang menggunakan obat kumur Oral B tidak perlu terlalu khawatir. Tetapi, bagi yang mengalami masalah kesehatan atau imunitas rendah, seperti penyakit paru-paru kronis, lebih rentan terhadap infeksi bakteri. Disarankan agar segera memeriksakan diri ke dokter.

Selain berbahaya dan mengandung bakteri, penggunaan obat kumur bahkan sempat menjadi perdebatan sejumlah dokter gigi. Seperti dikutip dari laman Daily Mail, mereka menyatakan, penggunaan obat kumur justru tak baik untuk kesehatan.

LALU BAGAIMANA FAKTOR KEAMANAN PENGGUNAAN OBAT KUMUR YANG SESUNGGUHNYA...?

Menyikapi perdebatan itu, Profesor Robin Seymour, dokter gigi restoratif dari Newscastle University angkat bicara. Ia menjelaskan obat kumur umumnya mengandung sejumlah bahan yang dapat menimbulkan efek merugikan pada gigi dan gusi, jika tak digunakan dengan tepat.

Dalam penelitiannya, Seymour menemukan banyak obat kumur mengandung alkohol hingga 26 persen. Kandungan alkohol ini memungkinkan tersimpannya bahan mentol, ekaliptol dan timol yang bisa membantu menembus serta memecah plak.

Namun, alkohol juga dapat menyebabkan kekeringan pada mulut, dan meruntuhkan lapisan lendir, yang menjaga kelembaban rongga mulut. Inilah yang kemudian menyebabkan bau mulut. "Sensasi ini tentu tidak nyaman di mulut," ujarnya.

Bahkan, sebuah penelitian yang diterbitkan 'The Dental Journal of Australia' tahun 2009 mengungkap bahwa kandungan etanol pada obat kumur menjadi salah satu zat penyebab kanker.

Beberapa obat kumur bahkan dapat menimbulkan noda pada gigi. Hal ini disebabkan oleh bahan kimia yang disebut chlorhexidine glukomat. Penggunaan bahan ini secara teratur bisa menimbulkan bercak coklat pada enamel melalui reaksi kimia.

Clorohexidine dapat menimbulkan warna pada gigi dalam waktu sekitar 10 hari, terutama tanin yang juga ditemukan dalam cola, teh, kopi, dan anggur merah,” kata Seymour.

Seymour menyarankan agar mengonsumsi obat kumur bebas alkohol. Ada beberapa produk obat kumur yang mengandung oksigen untuk menangkal mikroorganisme yang menyebabkan masalah mulut.

Selain teliti memilih obat kumur, Seymour juga menyarankan agar tak langsung menggunakannya setelah menyikat gigi. Sebaiknya tunggu sekitar setengah jam. Ini untuk mencegah sodium sulfat pada pasta gigi berinteraksi dengan fluoride pada obat kumur, yang bisa menonaktifkan fungsi kedua zat itu.


Spoiler for sumber:



Maaf kalo tulisanya acak acak2an gan,,,,Ane nubi


Kalo berkenan timpuk ane emoticon-Blue Guy Cendol (L)gan

Tapi jangan timpuk ane emoticon-Blue Guy Bata (L)
0
1.2K
8
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
The Lounge
The LoungeKASKUS Official
923.1KThread83.4KAnggota
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.